Total Station (TS) adalah alat yang digunakan dalam pemetaan dan konstruksi bangunan.
Total Station merupakan alat pengukur jarak dan sudut (sudut horisontal dan sudutvertikal) secara otomatis. TS dilengkapi dengan chip memori, sehingga data pengukuran sudut dan jarak dapat disimpan untuk kemudian didownload dan diolah secara digital pakai komputer. Total station merupakan semacam teodolit yang terintegrasi dengan komponen pengukur jarak elektronik (electronic distance meter atau EDM ) untuk membaca jarak dan kemiringan dari instrumen ke titik tertentu.Manfaat dan kekurangan Total Station :
Manfaat :
- Mengurangi kesalahan (dari manusia) Contohnya adalah kesalahan pembacaan dan
kesalahan pencatatan data
- Aksesibilitas ke sistem berbasis komputer
- Mempercepat proses
- Memberikan kemudahan dalam mengolah
Kekurangan :
- Biayanya lebih mahal daripada alat konvensional biasa
- Adanya ketergantungan terhadap sumber tegangan
- Ketergantungan akan kemampuan sumber daya manusia yang ada
Tombol dan Fungsinya :
/ /? : Tombol untuk pengukuran jarak.
POWER :Tombol untuk menghidupkan dan mematikan Total Station.
MENU : Tombol untuk pilihan yang ditampilkan.
F1 – F4 : Tombol / fungsi soft key digunakan untuk menjalankan perintah sesuai dengan menu tampilan yang diatasnya.
ESC :Tombol untuk keluar dari suatu program ke tampilan sebelumnya
ANG : Tombol untuk pengukuran sudut.
: Tombol untuk pengukuran koordinat.
Istilah-istilah dan kode dalam tampilan :
HD : Jarak Horizontal.
HR : Sudut Horizontal Kanan.
HL : Sudut Horizontal Kiri.
SD : Jarak Miring
V : Sudut Vertikal.
VD : Jarak Vertikal.
M : Satuan Meter.
N : North ( Utara )
E : East ( Timur )
Z : Zenith / Elevasi
F ? : Satuan Feet dan Inchi.
F? : Satuan Feet ( kaki ).
? : EDM sedang tidak aktif / menyala.
Komentar
Posting Komentar